Kelvingrove Art Gallery and Museum |
Sabtu yang santai, diawali dengan ngobrol online
denganmu walau belum cuci muka ehehe..lalu beres-beres kamar dan kemudian membuka
message di Facebook dari mba Adrianti, salah seorang rekan di Glasgow yang juga
mengambil PhD di Stratclyde Uni menanyakan apakah pesanannya (ragi tempe) sudah
dibawakan. Sambung bersambung ngobrol dengan beliau di inbox Fb, akhirnya
janjian jam 2 siang di BBC Scotland sekalian nonton opening ceremony Olimpiade
di London dengan tehnologi pertelevisian terbaru yang diberi label Super
Hi-Vision, kebetulan mba adrianti punya tiket berlebih satu. Aih, sip lah. Lalu
bersiaplah saya jalan-jalan, iyaps jalan kaki. Jauh juga sih sebenarnya, dan
juga jalannya saya cari di google maps
ahaha. Dulu pernah mengunjungi Exhibitionnya Glasgow bareng Wina dari Itali,
seingatku BBC Glasgow letakknya tidak jauh dari situ, karena bangunannya tinggi
dan tulisan BBC Scotlandnya terlihat. Humm susahnya disini, jalur bus-pun
sangat terbatas ke lokasi tertentu, yah contohnya saja untuk ke arah BBC
Scotland hanya ada jalur 100, dan itupun lewat city centre, huaah bolak balik
dong. Dan enggak ada angkot, becak atau ojek, adanya cuman taksi yang mahalnya
selangit ehehe..so, mendingan jalan kaki saja sambil berolahraga.
Maka bersiaplah saja dengan rok batik, tanpa
jaket..yeaaah kan katanya summer ahaha. Lumayan juga cuaca sekarang ini,
dibandingkan dengan saat aku meninggalkan Glasgow medio Februari lalu. Langit
biru jadi semakin sering terlihat, dan siangnya jauh lebih lama. Dulu jam 8 pagi
saja masih gelap, sekarang jam 5.30 sudah mulai terang sampai agak menggelap
jam 9.30 malam. Dan yeaah, pastilah kami disini mengalami puasa lebih panjang
daripada di Indonesia. Imsak pukul 3 pagi dan buka puasa pukul 9.30 malam. Seru
kan ehehe..
Berbekal oret-oretan di kertas, mulailah
jalan-jalan ditemani si angry bird merah—si mp3 yang mengalunkan deretan
lagu-lagu di telinga. Cuacanya lumayan cerah jadi menyenangkan untuk
jalan-jalan. Aku melewati CVR (Center of Virus Research) tempatku biasa nge-lab
setiap hari kerja, lalu melewati Kelvongrove Art and museum. Humm selain
bangunan utama Uni Glasgow, bangunan museum Kelvingrove ini salah satu bangunan
favoritku. Aih, begitu menawan, hingga tak bisa menahan godaan untuk berpose
berlatar belakang bangunan cantik ini. Walau sendirian, aku tak kehilangan akal
untuk sekedar bernarsis ria..yeaaah self timer mode ON. Walau di dekatnya ada
bus stop yang ada beberapa orang yang menunggu bus berikutnya, ah toh tak
kenaaal...nekad sajaaaah. Dan dengan sekali jepretan tadaaaa...jadilah foto ini
hihi...
Self timer euuy.. |
Beberapa kali juga kameraku mengarahkan lensanya
mengabadikan bangunan yang membuatku jatuh hati itu. Lalu saat persis di depan
Kelvingrove, banyak turis-turis yang tengah berfoto di depan kelvingrove, maka
aku minta tolong pada seorang ibu-ibu untuk memfotokan aku di depan
kelvingrove..hihihi..inilah fotoku bersama angrybird merah.
Sebenarnya sudah
semenjak lama aku ingin masuk ke dalamnya, tapi belum dapat partner yang kuajak
kesana. Kalau sendirian, huaaah susah narsisnya, masa pake self timer
muluuuu..ahaha..
Melihat jam tangan (eh masih diset waktu indo),
akhirnya melihat jam hp, sudah hampir jam 1.30 lalu segera bergegas melanjutkan
langkah lagi mencari jalan menuju BBC Glasgow. Huaaah memang jauh ternyata,
agak ngos-ngosan juga, setelah menempuh perjalanan hampir 1 jam (dikurangi
berhenti di kelvingrove untuk foto-foto), akhirnya nemu BBC Glasgow juga, dan
aaaa akhirnya ketemu dengan mba adrianti dan anak-anak (Hani dan Diya)...huaaah
berpelukan. Kami kemudian masuk ke BBC Glasgow. Tak setiap saat BBC buka untuk
umum, jadi beruntunglah aku bisa memasuki BBC Glasgow ini. Setelah dikasih
tanda berupa gelang ungu (kayak pas mau ke Jatim Pask di Malang sajah), kami
menunggu acara di sambil ngobrol sebentar, lalu berkeliling melihat-lihat
beberapa sudut yang menarik.
Lihatlah model televisi awal, ultra T22 televisian,
hihi lutjuuu yah bentuknya..ini model televisi awal yang mulai diperkenalkan
tahun 1938. Dan disitu juga ada beberap model kamera yang digunakan untuk
meliput olimpiade dari tahun ke tahun. Ini dia fotonya
Model Televisi Awal, Tahun 1938 |
Kamera yang dipakai meliput Olimpiade Tokyo 1954 |
Nah, yang akan kami saksikan ini adalah tehnologi
terbaru pertelevisian yang digunakan untuk meliput olimpiade 2012 di London yang
bernama Super Hi-Vision. Humm benar-benar peradaban sunggu berkembang dengan
kemajuan tehnologi yaah..
lalu kami masuk ke dalam Studio B BBC Glasgow, dan menikmati suguhan tehnologi tinggi Super Hi Vision dengan layar sungguh lebar, seakan kami menonton langsung opening ceremony london Olympicsnya. Humm sungguh menghibur dan sebuah pengalaman yang berharga ehheehe, si akhir pertunjukan kami bertepuk tangan tanda terimakasih atas kesempatannya pada BBC Glasgow. Usai nonton opening ceremony, kami sempet berfoto di Glasgow Science centre (dan belum sempet lihat-lihat masuk)...kapan-kapan deh ehehe.
lalu kami masuk ke dalam Studio B BBC Glasgow, dan menikmati suguhan tehnologi tinggi Super Hi Vision dengan layar sungguh lebar, seakan kami menonton langsung opening ceremony london Olympicsnya. Humm sungguh menghibur dan sebuah pengalaman yang berharga ehheehe, si akhir pertunjukan kami bertepuk tangan tanda terimakasih atas kesempatannya pada BBC Glasgow. Usai nonton opening ceremony, kami sempet berfoto di Glasgow Science centre (dan belum sempet lihat-lihat masuk)...kapan-kapan deh ehehe.
Akhirnya kami berpisah, aku jalan kaki lagi menuju
flat, dan mba ad beserta anak-anak menunggu bus yang akan mengantarkan mereka
ke city centre.
Berlatar BBC Scotland/Glasgow |
Di depan Glasgow Science Centre |
Yeaaah, setidaknya sabtu ini menyenangkan dengan
jalan-jalan sore. Walau pulangnya gerimis rintis turun, ah Glasgow cuacamu
selalu saja galaaauu :D
Kapan-kapan lagi akan kuceritakan jalan-jalanku
berikutnya ehehe...
Kapan jalan-jalan ke wageningen? Ke paris? Itali? Semoga
setelah lebaran yaaah. Puasa sampai lebaran ini di sini-sini saja duluuu ehehe
*Sebenarnya postingan ini untuk memastikan padamu aku baik-baik setelah tragedi kemarin hihi, Aku baik-baik saja..dan akan baik-baik saja. Cheers..
0 Comments: